Contoh daftar hadir jam karyawan di excel

Menggunakan Daftar absensi karyawan manual excel. Pada latihan kali ini kita akan belajar memahami tentang daftar hadir jam karyawan di excel, sebelumnya kita sudah belajar mengenai administrasi perkantoran dan rumus excel yang di pakai apa aja ? nah kali ini admin akan memberikan sebuah cara membuat daftar absensi karyawan berdasarkan jam atau waktu saat dia kerja dalam bentuk aplikasi Karyawan excel dan bisa download absensi karyawan secara  gratis,dan aplikasi ini akan membantu kamu dalam hal mengatur management pemberian gaji ke seluruh karyawan di Perusahaan dimana kamu bekerja.

Pada dasarnya cara membuat absensi menggunakan microsoft excel 2010 maupun di microsoft excel di 2007 itu sama, untuk itu kalian harus mencoba dengan rumus yang saya buat ini,dan wajib praktek ya, supaya anda mengerti dan paham. Bagaimana cara membuat absensi di excel ini secara manual?

Dan Perlu di perhatikan apabila temen temen ingin membuat laporan absensi excel  dengan format bulanan, harian maupun tahunan,kamu bisa kembangkan lagi tergantung kreatifitas kalian. ada Juga yang sudah mengembangkan seperti aplikasi absensi karyawan berbasis web, software absensi karyawan beserta full cracknya . aplikasi absensi karyawan yang saya berikan kali ini adalah gratis. tapi kita tidak membahas (aplikasi web,software absensi )karena kita belajar membuat daftar hadir dengan Ms Excel.

Contoh soal yang saya buat ini menggunakan sistem sift atau part time, sehingga aplikasi excel ini biasa di gunakan di restoran,hotel,pabrik maupun perusahaan home industri. Saya akan membahas rumus yang saya tulis ini, maka  perhatikan mengenai syintak rumus excel nya. Lihat lah Format daftar hadir karyawan excel yang saya buat seperti gambar di bawah ini :

Contoh daftar jam hadir karyawan di excel

Contoh format daftar hadir karyawan berdasarkan hari sehingga data karyawan nya sangat banyak sekali. Jadi sangat cocok menggunakan format excel untuk karyawan kantor dan perusahaan, sehingga anda tidak menulis secara manual dan tinggal print untuk laporan ke bos anda, sedangkan untuk pegawai harian excel hal ini juga dapat di gunakan sebagai laporan gaji untuk karyawan anda,

Silahakan ambil contoh file di bawah ini :
Download Document absensi karyawan excel
Pembahasan Mengenai contoh file di atas sudah dirangkum pada artikel di bawah ini,  kamu dapat mempelajari proses pembuatan rumus excel tersebut. 

Berikut ini syntak penulisan rumus excel daftar hadir dan cara membuat absensi di excel sebagai berikut ini :


1. Untuk status datang,menggunakan rumus excel bertingkat  dengan 3 kriteria.


{=IF(D12="-";"-";IF(C12="I";IF(D12>$B$4;"Telat";"Ok");IF(D12>$C$4;"Telat";"Ok")))}

Untuk penulisan sendiri tidak menggunakan kurung kurawal ya. apabila anda sudah mendownload rumus excel tersebut silahkan cek pada status datang tersebut, dan silahkan pahami rumus excel if bertingkat dengan 3 kriteria, pada postingan sebelumnya saya sudah pernah membahas fungsi rumus excel if bertingkat tersebut,  sama juga pada status status pulang juga menggunakan rumus IF tersebut,

2. Untuk jumlah jam cara penulisan rumus excelnya sebagai berikut :

{=IF(D12="-";"-";F12-D12-$B$7)}

Untuk menjumlahkan jam hadir dan pulang silahkan anda gunakan format penulisan rumus excel seperti di atas tersebut, dalam hal menjumlahkan jam memang banyak cara penulisan yang di gunakan dulu saya belajar membuat rumus pengurangan excel menemukan 3 cara, tetapi hasil lah yang di cari, pada dasarnya fungsi nya sama, tetapi cara menulis syntak excel bisa berbeda beda,  jadi ada range di excel yang harus kita pahami.

3. Untuk kolom shift kerja menggunakan rumus excel Countifs

Dalam penulisan syntak selanjutnya ini membuat daftar absensi karyawa menggunkan rumus excel COUNTIFS,  berikut syntak rumus excelnya :

{=COUNTIFS(C12:C23;M11)}

Bila Kalian Sedang melamar Kerja di dunia pramuniaga . silahkan baca tugas karyawan indomaret

4. Jumlah jam karyawan menggunakan rumus excel SUM

Pada jumlah jam di keterangan saya menggukan rumus penjumlahan excel Sum, dengan menulis rumus excel Sum seperti di bawah ini :


Mudah bukan dalam membuat rumus excel untuk daftar absensi karyawan di excel, semoga penjelasan mengenai cara penggunaan rumus excel untuk daftar absensi ini bermanfaat, silahkan anda praktek sendiri dengan jumlah karyawan yang anda miliki, atau sedang belajar excel, semoga postingan kali ini bermanfaat dan kita mendapatkan ilmu sedikit tentang Contoh daftar jam hadir karyawan di excel
0 Komentar untuk "Contoh daftar hadir jam karyawan di excel"

Back To Top